Nurul Aini Handayani
25212522
2EB21
Soft skills apa saja yang anda butuhkan? Diantaranya adalah:
- Kemampuan Berkomunikasi yang Baik, penting sekali jika anda mampu berkomunikasi dengan baik kepada lawan bicara. Dan jadilah pendengar yang baik juga kepada lawan bicara anda, sehingga anda menghasilkan feedback yang baik dan dimengerti oleh anda dan lawan bicara anda.
- Kepercayaan Diri yang Tinggi, dengan adanya kepercayaan pada diri sendiri yang tinggi, dimana saja anda berada, apa saja yang anda lakukan anda tidak perlu malu. jika anda tidak mempunyai kepercayaan diri yang tinggi, anda tidak akan memiliki keberanian untuk berekspresi dan mengembangkan diri serta sulit untuk menuangkan ide-ide yang cemerlang dan kreatif.
- Kemampuan Untuk Beradaptasi, jika nanti anda bekerja di suatu perusahan, dengan lingkungan yang baru, anda tidak kaget, karena anda mempunyai kemampuan beradaptasi dengan lingkungan.
- Kemampuan Menerima dan Belajar Dari Kritik, apapun yang anda kerjakan, jika anda melakukan kesalahan atau jika anda ingin menilai diri sendiri, orang lainlah yang menilai anda, terimalah semua kritik dari yang meng-kritik anda. Dan belajarlah untuk terus memperbaiki diri sendiri agar lebih baik.
- Bertindak Sebagai Team Work, dalam suatu organisasi, masuklah anda sebagai team work, laksanakan tugas anda dengan bekerja sama dengan team. Kita harus berusaha untuk bersikap secara profesional dan mampu untuk berkoordinasi serta kooperatif di dalam tim tersebut.
- Semangat yang Kuat, dimana ada niat, disanalah ada tekad dan semangat yang kuat, sehingga anda mempunyai keunggulan kompetitif.
- Kemampuan Memecahkan Masalah, hadapilah segala permasalahan yang muncul, dan pecahkan masalah itu dengan berbagai alternatif-alternatif yang sudah anda buat untuk menghadapi masalah tersebut. Harus berfikir brilliant dan terus menghasilkan ide-ide kreatif dan cemerlang untuk mengatasi permasalahan yang ada. Jangan mudah menyerah dan berputus asa serta lari dari permasalahan, karena itu tidak akan menyelesaikan masalah, justru malah akan timbul permasalahan yang baru.
- Berjiwa Pemimpin, baik dalam organisasi atau diri sendiri, bersikaplah sebagai pemimipin yang tegas, namun peduli kepada sesama. Jiwa kepemimpinan akan membuat seseorang memiliki tanggung jawab dan dapat bertanggung jawab terhadap dirinya sendiri serta lingkungan sekitarnya.
- Kedisiplinan yang Tinggi, sesorang akan dapat terlihat komitmennya serta keprofesionalitasannya apabila memiliki kedisiplinan yang tinggi.
- Kemampuan Mengatur Waktu, bila ingin menjadi seorang yang profesional sudah tentu harus memiliki kemampuan mengatur waktu yang baik, sehingga tahu mana hal yang harus diprioritaskan terlebih dahulu dan dapat menggunakan waktu secara arif dan bijaksana.
Referensi :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar